Welcome, Selamat Datang, Ahlan Wa Sahlan

Assalamu'alaikum Wr.Wb.
Terima kasih telah berkunjung ke blog saya, semoga bisa menambah relasi pertemanan dan mengikat tali silaturahmi. Blog ini berisi penuh cerita tentang dunia menulis, kuliner, crafting, islamic, pendidikan dan gardening. Sungguh senang jika anda berkenan meninggalkan jejak dan pesan di blog ini. Selamat membaca, semoga bermanfaat:D.

Kamis, 01 September 2016

ASAP CAIR, PENGAWET MAKANAN ALAMI DENGAN CARA BARU

Dosen Undip Semarang Dr.Frothea Swastawatu membuat terobosan melalui penelitian di bidang pengawetan makanan yaitu metode asap cair (liquid smoke) yg berfungsi menjadi bahan pengawet alami berbagai produk pangan.

Sejak 93 dimulai penelitian asap cair ini. Butuh puluhan tahun bu dosen ini menyelesaikan risetnya. Produk ini telah dipatenkan dg nama La Fronthea Asap Cair.

La Frontea merupakan formula antiseptik yg memiliki khasiat membunuh bakteri. Senyawa kimia dari asap cair itu mampu melindungi makanan dari jamur atau virus shg terhindar dr pembusukan.

Selebihnya bahan2 makanan seperti daging atau ikan cukup disimpan di almari. Sewaktu2 tinggal dimasak.

Asap cair tercipta dari pembakaran kayu yang asapnya kemudian diubah dalam reaktor berbasis tungku tenaga listrik. Proses ini menjadikan asap mencair melalui proses pengembunan.

Terdapat senyawa seperti asam organik, vineker dan fenol yg dikenal memiliki sifat antioksidan dan mengawetkan makanan.